Cara Mengajukan Kredit BRI 2020

BRI telah memberikan solusi bagi para masyarakat luas dengan cara memberikan pembiayaan usaha kecil ataupun usaha menengah melalui program pengajuan kredit BRI, misalnya seperti KUR BRI. Ada banyak keunggulan dari KUR BRI salah satunya yaitu bunganya yang rendah hanya kisaran 7% untuk per tahunnya. Jika Anda tertarik untuk melakukan pinjaman KUR BRI tentunya harus mengikuti persyaratan dan prosedur yang telah ditetapkan.

Bunga rendah yang ditawarkan oleh BRI tersebut dikarenakan pihak bank memperoleh subsidi dari pemerintah dan terbebas dari biaya admin. Selain itu untuk pinjaman dari subsidi juga dijaminkan pada asuransi perusahaan BUMN. Bagi pengusaha lokal, produk KUR BRI memang sangat membantu karena bisa menambah produk maupun melebarkan usaha.

Bahkan pihak peminjam dapat mengajukan pinjaman KUR BRI sesuai dengan kebutuhan, karena KUR BRI tersedia dari mulai terkecil dengan kisaran 20 juta yang disebut sebagai KUR mikro. Sementara untuk KUR ritel ini memberikan investasi atau modal kerja dari 25 juta hingga 500 juta.

Selain itu Bank BRI juga menawarkan KUR TKI yang secara khusus digunakan untuk pembiayaan keberangkatan dari para calon TKI ke luar negeri dan besaran pinjaman dapat mencapai hingga 25 juta. Untuk ketiga pilihan pinjaman KUR tersebut bisa disesuaikan pada kebutuhan para nasabahnya.

Syarat Mengajukan Kredit BRI KUR

BRI menentukan program KUR tersebut dengan tujuan supaya memberikan kredit ataupun inklusi keuangan bagi para pengusaha kecil maupun pengusaha menengah dalam mengembangkan usahanya. Apabila Anda ingin mengajukan pinjaman BRI KUR maka ada beberapa syarat pengajuan yang perlu diperhatikan dengan baik di antara:

  1. Syarat KUR Mikro
  • Mempunyai usaha produktif bagi individu ataupun perorangan.
  • Melakukan usaha aktif minimal selama 6 bulan.
  • Tidak sedang menerima kredit dari bank lain terkecuali kartu kredit, KKB, dan KPR.
  • Sudah mempunyai KTP.
  • Mempunyai surat.
  • Mempunyai kartu keluarga.
  1. Syarat KUR Ritel
  • Mempunyai usaha yang produktif.
  • Tidak sedang menerima kredit bank lain terkecuali kartu kredit, KKB, dan KPR.
  • Sudah mempunyai usaha minimal 6 bulan.
  • Sudah  memiliki surat izin usaha UMK atau usaha mikro maupun izin usaha yang lainnya.
  1. Syarat KUR TKI
  • TKI yang hendak berangkat ke luar negeri.
  • Sudah mempunyai KTP.
  • Mempunyai Kartu Keluarga.
  • Terdapat perjanjian penempatan.
  • Perjanjian kerja.
  • Sudah mempunyai paspor dan visa.
  1. Syarat KUR Mikro
  • Mengajukan kredit maksimal 25 juta.
  • Kredit Modal Kerja atau KMK mempunyai jangka waktu 3 tahun untuk maksimalnya.
  • Kredit investasi mempunyai jangka waktu maksimal 5 tahun.
  • Suku bunga flat 0.4% setiap bulannya atau 7% untuk setiap tahunnya.
  • Tidak terdapat biaya administrasi.
  1. Syarat KUR Ritel
  • Dapat mengajukan pinjaman antara 25 juta hingga 500 juta.
  • Untuk kredit KMK mempunyai jangka waktu 4 tahun maksimalnya.
  • Mempunyai suku bunga 0.41% pada setiap bulan atau 7% pada setiap tahun.
  • Tidak terdapat biaya administrasi.
  • Untuk agungan sesuai dengan peraturan dan ketetapan bank BRI.
  1. Syarat KUR TKI
  • Maksimal Kredit Rp. 25.000.000.
  • Suku bunga sebesar 0.41% setiap bulan atau 7% setiap tahunnya, untuk bunganya flat.
  • Tidak terdapat biaya administrasi.
  • Untuk jangka waktunya 4 tahun maksimalnya sesuai dengan kontrak kerja.
  • Untuk negara penempatannya mencakup Singapura, Malaysia, Brunei, Taiwan, Jepang, Korea Selatan, dan negara Hongkong.

KUR mempunyai batas kredit yaitu 500 juta dan bisa dinikmati oleh pihak pemilik usaha mikro maupun koperasi yang menggunakan sistem bisnis produktif. Untuk pinjaman dari KUR tersebut bisa saja berupa modal kerja dan kredit investasi pada skema setiap unit usaha produktif. Apabila Anda berprofesi sebagai pengusaha maka bisa mendapatkan kredit maksimal 500 juta.

Selain kredit KUR, BRI juga memiliki produk kredit lainnya seperti BRIGUNA. Anda bisa lihat cara mengajukan kredit pinjaman bri untuk bisa mendapatkan pinjaman tersebut.

DluOnline

Related Posts

Goodbye Bad Hair Day, Ada Gatsby The Nature Styling Balm Series Buat Rambut Kece Kamu!

Punya rambut yang keren dan tertata dengan maksimal nggak cuma berlaku untuk cewek. Para cowok juga ingin hal yang sama, guys. Kamu kebayang nggak sih terlihat berantakan hanya gara-gara rambut…

Perfect Summer Jumpsuit- Popilush

The jumpsuit is a versatile outfit perfect for summer, as it easily adapts to different occasions and feminine styles. Whether on the beach, in the countryside or in the city,…

You Missed

Puding Mangga: Segar dan Lezat

Puding Mangga: Segar dan Lezat

Martabak Telur: Kelezatan yang Menggoda Selera

Martabak Telur: Kelezatan yang Menggoda Selera

Bolu Kukus Pandan Lembut

Bolu Kukus Pandan Lembut

Resep Lezat Roti Srikaya

Resep Lezat Roti Srikaya

Cara Meracik Parfum Agar Tahan Lama

Cara Meracik Parfum Agar Tahan Lama

Resep Lezat Telur Dadar Balado

Resep Lezat Telur Dadar Balado